
Kegiatan Pangandaran Air Show 2025 kembali digelar oleh Susi Air dalam rangka peringatan 20 tahun maskapai Susi Air dan Hari Digantara nasional, dengan mendatangkan sekitar 58 pesawat terbang kecil dari berbagai daerah Indonesia.
Informasi Instagram @pangandaranairshow menyebutkan, Pangandaran Air Show 2025 digelar di Beach Strip Pangandaran dari Sabtu – Minggu (19 – 20 April 2025).
Beragam atraksi, seperti joy flight, aksi aerobatik hingga pertunjukan udara lainnya ditampilkan oleh para pilot dari berbagai daerah di Indonesia, termasuk dari pesawat – pesawat maskapai perintis.
Menurut Owner PT Susi Air Aviation, Susi Pudjiastuti, seluruh pesawat yang ikut serta merupakan milik komunitas terbang dan maskapai perintis di tanah air.
“Ada 58 pesawat kecil yang akan melakukan joy flight dan aerobatik. Semua pilot yang tampil sudah berpengalaman dan datang dari berbagai daerah di Indonesia,” jelasnya.
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan ini menjelaskan, jenis pesawat yang dipamerkan antara lain Cessna, ultralight aircraft dan pesawat – pesawat kecil milik flying club lainnya.
Acara ini terbuka untuk umum, sehingga masyarakat dan wisatawan bisa menyaksikan langsung dari area landasan milik maskapai Susi Air.
“Pertunjukan udara ini juga akan dimeriahkan oleh atraksi para penerbang profesional, bahkan ada yang dari TNI AU,” ungkap Susi.
Berbagai macam atraksi selain aksi pesawat memeriahkan acara Pangandaran Air Show 2025, yakni atraksi paralayang, paramotor, terjun payung, dan juga joy flight bagi pengunjung yang ingin merasakan pengalaman terbang langsung.
Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Gubernur Jawa Barat (Wagub Jabar) Erwan Setiawan, yang menyampaikan dukungannya terhadap acara Pangandaran Air Show 2025.
“Ini acara bagus dan harus jadi agenda tahunan. Pangandaran adalah salah satu destinasi wisata paling indah di Jabar. Dunia penerbangan bisa menjadi atraksi baru yang menarik,” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Pangandaran Citra Pitriyami mengapresiasi konsistensi pelaksanaan acara tersebut.
“Kegiatan ini rutin digelar tiap tahun dan bisa menjadi daya tarik tambahan bagi wisatawan yang berkunjung,” katanya.
Menariknya, Citra menambahkan, dalam acara ini juga turut melibatkan para pelaku Usaha Menengah, Kecil dan Mikro (UMKM) local, dengan memamerkan dan menjual berbagai produk kepada peserta, serta pengunjung Pangandaran Air Show 2025.
“Saya lihat banyak UMKM lokal diberdayakan, Alhamdulillah bisa lebih dikenal oleh para pengunjung,” tuturnya. B