DAMRI Buka Rute Kotabaru – Batulicin di Kalimantan Selatan

Armada DAMRI yang melayani rute Kotabaru - Batulicin di Kalimantan Selatan. (dok. DAMRI)
Bagikan

Armada DAMRI melayani trayek perintis yang menghubungkan Terminal Kota di Kotabaru, Kalimantan Selatan, dengan Terminal Kersik Putih di Batulicin, Kalimantan Selatan, pergi pulang (pp).

Rute ini merupakan hasil kerja sama dengan Balai Transportasi Darat Kelas II Kalimantan Selatan.

Kotabaru memiliki banyak obyek wisata pantai yang sangat indah, sehingga mampu memancing wisatawan nusantara maupun mancanegara untuk berkunjung.

“Untuk itu kami menyediakan transpotasi darat tersebut walaupun hanyar sampai atau dari Batulicin saja,” ujar Plt. General Manager DAMRI Banjarmasin, Agus Kuswana dalam keterangannya.

Sebanyak dua bus akan melayani rute Kotabaru – Batulicin setiap harinya.

Rincian jadwal dan titik keberangkatannya, sebagai berikut:

Bus berangkat dari Terminal Kota (samping masjid) di Kotabaru pukul 07.00 Wita dan 16.00 Wita, menuju Terminal Serongga di Serongga.

Bus berangkat dari Terminal Serongga di Serongga pukul 09.00 Wita dan 17.00 Wita, menuju Terminal Kersik Putih di Batulicin.

Rute sebaliknya dari Batulicin ke Kotabaru juga akan melalui tahap yang sama.

Tiket DAMRI rute Kotabaru-Batulicin bisa dibeli di setiap titik keberangkatan atau Kantor DAMRI Banjarmasin.

Tarif dari Kotabaru ke Serongga mulai Rp40.000, sedangkan dari Serongga ke Batulicin mulai Rp20.000, sedangkan dari Kotabaru ke Batulicin tarifnya mulai Rp60.000.

Rute Kotabaru – Batulicin diharapkan membantu akses transportasi darat bagi masyarakat yang ingin bepergian, sekaligus bisa meningkatkan sektor ekonomi masyrakat melalui pariwisata.

“Walaupun rute trayek ini hanya hanya sampai Batulicin, DAMRI tetap berupaya menjaga konsistensi dan meningkatkan layanan yang aman dan nyaman untuk mempermudah perjalanan bagi masyakat lokal dan wisatawan yang berkunjung ke Kotabaru atau ke Batulicin,” tutur Agus. B

 

 

 

Komentar

Bagikan